News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Kapolres, Dandim dan Ketua Satgas Covid-19 Tinjau RSUD MM

Kapolres, Dandim dan Ketua Satgas Covid-19 Tinjau RSUD MM


Metromukomuko.com -- Kapolres Mukomuko AKBP Witdiardi SIK MH, Dandim 0428/MM Letko Czi Rinaldo Rusdy S. IP dan Kajari Mukomuko Rudi Iskandar SH MH beserta Plt. Kadis Kesehatan Mukomuko Bustam Bustomo SKM dan Kepala BPBD Mukomuko Ramdani SE, turun ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mukomuko, Jum'at (17/12/2021) siang sekira pukul 11.05 Wib.

Rombongan  Tim Satuan Tugas (Satgas) Pencegahan Penyebaran COVID-19 Kabupaten Mukomuko meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mukomuko, Kabupaten Mukomuko  mengecek kesiapan dan kelengkapan peralatan medis, selaku rumah sakit rujukan pasien COVID-19.

Juru Bicara (Jubir) Satgas COVID-19 Mukomuko, Bustam Bustomo mengungkapkan, peninjauan ini bagian dari kewaspadaan apabila ditemukan kasus baru COVID-19. Lebih mengkhawatirkan lagi, kata Bustam, adanya varian baru COVID-19.

''engecekan ini, mulai dari kondisi ruang perawatan dan jumlah tempat tidur, serta ketersediaan stok oksigen,’’ ungkap Bustam.

Terpisah, Kapolres Mukomuko, AKBP, Witdiardi, S.IK, MH melalui siaran pers nya menyampaikan, dalam pengecekan ini ditemukan kekurangan jumlah tempat tidur pasien dan ketersediaan stok oksigen. Mengatasi kekurangan itu, pihak RSUD bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) Mukomuko segera koordinasi.

''Hasil dari pengecekan ini, masih ditemukan sejumlah kekurangan. Diantaranya, tempat tidur pasien dan persediaan oksigen,’’ demikian Witdiardi. (BD)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar